Hindarkan Remaja Dari Penyalahgunaan Narkoba, TMMD Gelar Sosialisasi Bahaya Narkoba
Selasa, 31 Mei 2022 14:20 | 448
Foto(Deri): Penyuluhan tentang bahanya Narkotika dari Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) tahun 2022, Selasa (31/05/2022) di desa Ujanmas Baru,
Lentera-PENDIDIKAN.com,MUARA ENIM-Sejumlah Pelajar tingkat SD dan SMP di desa Ujanmas Baru mendapatkan penyuluhan tentang bahanya Narkotika dari Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) tahun 2022, Selasa (31/05/2022) di desa Ujanmas Baru, Kecamatan Ujanmas, Kabupaten Muara Enim.
Dandim 0404 Muara Enim Letkol Arh Rimba Anwar melalui Babinsa Desa Ujanmas Baru Serda Jajang Komarudin mengungkapkan penyuluhan tersebut dilaksanakan dalam rangka pelaksanaan kegiatan TMMD tahun 2022 sebagai bentuk pemberdayaan masyarakat desa.
"Selain kita melaksanakan program pembangunan fisik kita juga ada program pemberdayaan masyarakat dalam bentuk sosialisasi. Maka itu, hari ini (red, 31/05) kita memberikan sosialisasi tentang bahaya narkoba dan obat-obatan terlarang kepada para remaja dalam hal ini pelajar tingkat SD dan SMP yang ada di desa Ujanmas Baru,"ungkapnya pada media ini.
Masih kata, Jajang bahwa narkoba saat ini merupakan musuh besar yang menjadi masalah bangsa ini. Maka itu, pentingnya dilakukan penyuluhan dan sosialisasi akan bahayanya Narkoba bagi kehidupan remaja.
"Kita ketahui bersama saat ini narkoba sudah merajalela dan menjadi musuh besar bangsa ini. Maka itu, kita perlu membentengi generasi bangsa agar terhindar dari narkoba dan obat terlarang dengan adanya sosialisasi ini akan mampu meningkatkan kesadaran remaja akan betapa bahayanya narkoba dan obat terlarang ini bagi tubuh dan manusia,"tegasnya.
Terakhir, Jajang mengharapkan dengan adanya penyuluhan ini akan memberikan manfaat besar bagi para peserta.
"Semoga materi disampaikan dapat meningkatkan kesadaran remaja kita akan bahayanya narkoba dan obat terlarang bagi kehidupan,"pungkasnya.
Hadir sebagai nara sumber dalam kegiatan tersebut perwakilan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kabupaten Muara Enim membarikan penyuluhan terhadap bahaya Narkoba.
Sementara, Kepala SMPN 1 Ujanmas Drs Suarno MM mengucapkan terima kasih atas dipercayanya sekolahnya sebagai tuan rumah sosialisasi tersebut. Dan ia berharap akan memberikan manfaat bagi siswanya dan siswa di kecamatan Ujanmas.
“Kami merasa bangga akan ditunjukkan SMPN 1 Ujanmas sebagi tuan rumah Sosialisasi Penyuluhan Akan Bahaya Narkoba dan Obat-obatan Terlarang dalam rangka kegiatan TMMD Kodim 0404 Muara Enim. Harapan kita kegiatan ini akan memberikan manfaat bagi peserta dan anak didik kami khususnya,”pungkasnya.
Hadir sebagi nara sumber dalam kegiatan tersebut perwakilan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kabupaten Muara Enim Juntawani Plt Kabid Kebudayaan, turut serta hadir Koordinator Pengawas Lin Anwar, dan Kepala SMPN 1 Ujanmas Drs. Suarno MM.