Gubernur Targetkan Pajak BBKB Atas Air Rp1 Triliun
Lentera-PENDIDIKAN.com,PALEMBANG – Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) akan lebih mengoptimalisasikan pajak bahan bakar kendaraan bermotor (PBBKB) atas air. Bahkan, dalam optimalisasi itu, Gubernur menargetkan Rp1 trilyun lebih pada tahun 2021. Gubernur Sumsel, Herman Deru telah mengukuhkan Tim Satuan Tugas Optimalisasi Pajak Bahan Bakar Kendaraan atas air di Auditorium Bina Praja Palembang, Kamis (11/2/2021) lalu.
Herman Deru mengatakan, jika selama ini penerimaan PBBKB sektor air sangatlah minim. Bahkan kontribusinya dari seluruh PBBKB hanya mencapai 3 persen saja.
“Oleh karena itu, dibentuklah tim satgas ini agar penerimaan PBBKB Air bisa turut berkontribusi dalam Penerimaan Pajak Bahan Bakar,” ujar Deru.
Lanjutnya, Pemerintah Provinsi Sumsel sendiri menargetkan setelah dibentuknya tim satgas PBBKB Air, penerimaan pajak bisa mencapai Rp1 triliun lebih untuk tahun 2021.
“Tim ini nantinya juga melakukan pembinaan dan pengawasan, serta mengingatkan. Harapannya kedepan PBBKB Sektor air bisa menyamai sektor darat yang selama ini mendominasi penerimaan PBBKB,” pungkasnya.
Kepala Badan Pendapatan Daerah Provinsi Sumsel Neng Muhaiba menambahkan, jika sejauh ini PBB pada Kendaraan air hanya mendapatkan 3 persen dari seluruh PBBKB yang diperoleh.
“Dari data kami per 30 Desember 2020, PBBKB memang melewati target yakni 104 persen. Namun, hanya 2 persen yang disumbangkan kendaraan air,” ungkapnya.
Ditambahkan Neng, tim satgas ini sendiri terdiri dari KSOP dan lanal Airud, Pol PP, Inspektorat. “Harapanya setelah ini dibentuk, PBBKB bisa meledak dalam artian untuk tahun 2021 bisa meningkat dibanding tahun 2020,” ungkapnya.
Meskipun tidak masuk dalam tim satgas optimalisasi pajak atas air, tapi soal moda transportasi diperairan masuk dalam pengawasan Dinas Perhubungan Sumsel. Saat dikonfirmasi via whatsapp, Kadishub Sumsel, Ari Napsa belum bisa menjawab, lantaran tidak berada di kantor. “Biso tapi maaf, habis jumatan aku langsung peninjauan lokasi ke Tanjung Carat,” katanya.(LP/Intensnews)
Penulis : redaksi
Editor : Muhlis,ST
Tag : Pemerintahan